Rabu, 01 Mei 2013

Komunitas Cinta Sedekah


Asalamualaikum wr. wb.....

Saya mau cerita nie...pengalaman pribadi....
agak malu sih ceritanya, hehehehehe.....

Aku ini orangnya keduniawian banget, yang terfikir di fikiranku yang terlintas hanya '' Menabung, Investasi ( beli emas, buat kos-kosan, beli tanah, end whoteper...hehehehe......)
Saat investasi lancar, dalam fikiran ''okey, let's go n start''... tapi hidup seperti tebakan ghaib alias ga ada yang tau. Hari ini makan ayam, eh....2 menit lagi makan tempe atau bisa-bisa ga makan. Suhanalloh.......

Hidup ga berjalan mulus, semua ada ujian, karena Allah juga minta bukti rasa cinta kita padanya. Tetapi, ''Allah tidak serta merta memberikan ujian pada umatnya melebihi batas kemampunya'' dan '' barang siapa yang bersaba dan bertawakal disetiap kesulitan maka sesungguhnya kemudahan itu amatlah dekat'' Subhanalloh....

 Akhir bulan April 2013, saat itu aku sudah punya bon dikantor, jelas saya ga terima gaji utuh, mana masih ada cicilan ini itu....ya sudahlahlah....teringat kata'' Ustad Yusuf Mansyur''  sedekah  ''bang ippho,trans 7'' juga bilang '' sedekah, ga usah mikir panjang ikuti otak kanan, jika belum ikhlas latih saja nanti lama lama juga ikhlas''
tanpa pikir panjang, aku lakukan sajalah secepetnya mumpung hati sudah sreg karena syethan pasti juga ga tinggal diam buat menggagalkan niatku.

Terjadi saat tanggal 27 April 2013,dengan  ku ucapkan Bismilahirohmaniroqim.....
aku pergi melaju dengan naik sepeda motor ke Yayasan Nurul Hayat, alamatnya di IKIP Gunung Anyar Surabaya. ya....ga jauh dari lokasi rumah, alhamdulilah....
terdaftar sudah namaku di catatan Donatur tetap Nurul Hayat, karena terhitungnya 2,5% dari pendapatan kami (aku dan suami) ya Rp. 100.000,- dan alhamdulilah kita masuk dalam daftar '' NH Esecutive Card'' banyak manfaat yang didapatkan, selain melaksanakan perintah Allah dengan mengharap ridhonya, ternyata ada keuntungan lain...tuch khan!!!!!
''NH Esecutive Card'' bisa mengikuti 
1. kajian-kajian ilmu agama
2. belajar membaca Al-Quran dengan cara cepat.
3. Jika ber aqiaqoh maupun tasyakuran akan mendapat discount dan bingkisan menarik
4. Jika Umroh dan Haji akan dibimbing agar tidak hanya sekedar wisata
5. Ingin ber-Haji lewat NH dibantu dengan pengurusan program ''Dana Talangan''
6. Bagi Ibu Hamil akan dibantu pembekalan2 secara spiritual agar bayi mengenal ilmu agama 
    sejak di dalam kandungan.
7. Ambulance Gratis
8. Pengobatan 
9. Setiap 6 bulan ada undian Umroh Gratis untuk para Donatur.

Alhamdulilah, banyak khan manfaatnya...
dan Insyaallah, kita mendapatkan rezeki untuk Umrohnya ya...hehehehe.....

Yang lebih menakjubkan setelah kami melakukan kewajiban kami yaitu '' sodhaqoh'' subhanalloh...terjadi keajaiban, Selasa, 30 April 2013 persetujuan hutang kami diterima. Alhamdulilah....mesti itu pinjaman artinya itu juga rezeki.Subhanalloh....

Insyaallah, dengan izinya....
kami ingin lebih getol lagi untuk saling berbagi.
Amin.







Tidak ada komentar:

Posting Komentar